Jumat, 16 Maret 2012

BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia

BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Makassar akan membangun 1.600 rumah sederhana sehat (RSS) di wilayah Barombong. Perumahan ini diperuntukkan bagi kalangan masyarakat berpenghasilan tidak tetap. Harga rumah dipatok di kisaran Rp70 juta per unit. Pembangunan akan mulai dilakukan pada awal April mendatang.

Ketua VI Bidang Konstruksi dan Properti Hipmi Makassar A Fadlhy F Dharwis mengatakan, program ini merupakan inisiatif pengurus Hipmi untuk membantu kalangan masyarakat tidak mampu dan belum memiliki rumah tinggal. Untuk tahap pertama, Hipmi akan membangun sekitar 300 unit. “Kami akan menjembatani dengan perbankan untuk pembiayaannya,” ungkap dia kepada media di DPRD Makassar, kemarin.